Nier – Automata Robot Manis Misi Menyelamatkan Dunia


Image From Google

Dengan semua hype yang sudah terbangun, hampir mustahil sepertinya jika Anda tak pernah mendengar nama NieR: Automata hingga artikel ini ditulis. Ia menjadi salah satu game action RPG yang cukup diantisipasi dengan beragam alasan. Ada gamer yang menantikannya karena tangan dingin Platinum Games yang bergerak di belakangnya, sementara yang sempat mencicipi seri NieR di masa lalu tentu membangun harapan bahwa ia akan hadir dengan cerita menarik yang baru. Beberapa mungkin mengenalnya karena tindak-tanduk sang otak – Yoko Taro yang absurd, sementara yang lain, sulit untuk memalingkan wajah dari wajah sang karakter utama – 2B yang memanjakan mata. Dan kini, waktu untuk membuktikan hal tersebut akhirnya tiba!

Dari sisi visual, setidaknya dari versi Playstation 4, kualitas visualisasi in-game NieR: Automata memang tak bisa dibilang istimewa dan bahkan cenderung, terlihat mengecewakan. Platinum Games memang berusaha mengejar framerate tinggi untuk memastikan ritme gameplay yang nyaman, mengingat daya tarik game action mereka yang cepat dan berbasis timing untuk menghindar atau melakukan counter tetap esensial di sini. Sepertinya, mereka mengorbankan kualitas visual karenanya, membuatnya berjalan lebih rendah di resolusi lebih rendah dengan banyak efek yang dimatikan. Kami sendiri tak mengerti apakah game ini berjalan lebih baik di Playstation 4 Pro, namun jika dirilis di PC nanti, Anda yang punya rig high-end dengan kemampuan yang mumpuni sepertinya akan bisa menangkap presentasi dunia post-apocalyptic-nya dengan lebih baik. Itupun jika proses port-nya berjalan optimal.

Image From Google


Sementara dari sisi konten, ia cukup untuk membuat kami jatuh hati sejak pandangan pertama. Tentu saja, bukan karena desain karakter 2B yang akan membuat mata Anda terus terhibur saja, tetapi karena struktur gameplay yang lumayan unik. Anda bisa mengkategorikan NieR: Automata sebagai game action RPG dengan dunia open-world. Namun tak sekedar misi utama, misi sampingan yang didesain punya kedalaman cerita yang cukup solid. Tiap kisah ini terasa signifikan berkat interaksi antara 2B – 9S yang secara konsisten memberikan pendapat mereka terkait masalah yang mereka hadapi. Reward yang esensial yang bahkan terkadang tak hanya memberikan Anda sekedar item atau uang, tetapi juga akses ke tempat baru terhitung unik.

Namun tentu saja, kita berbicara soal sebuah game Platinum Games yang selama ini, memang dikenal sebagai perajut game action dengan sepak terjang yang tak bisa dipandang sebelah mata. Mereka melakukan sentuhan magis tersebut, kembali, di NieR: Automata ini. Sistem serangan yang cepat dengan varian senjata dan efek drone yang bisa Anda implementasikan, dibalut dengan sistem menghindar berbasis timing akan membuat gamer-gamer pencinta proyek Platinum Games selama ini terasa seperti “di rumah”. Begitu solidnya, hingga level karakter Anda tak akan berpengaruh soal kapabilitas Anda menundukkan musuh-musuh yang lebih tangguh. Jika Anda memang punya skill, perbedaan 10-20 level bukan masalah selama Anda menguasai mekanik dasar NieR: Automata itu sendiri.

Kami sendiri tentu belum menyelesaikan game yang satu ini. Dengan gameplay baru menyentuh 8 jam yang sebagian besar dihabiskan untuk menyelesaikan misi sampingan yang ada, ini game yang siap untuk membuat Anda teradiksi. Sembari menunggu waktu yang proporsional untuk melakukan review, izinkan kami melemparkan segudang screenshot fresh from oven ini untuk membantu Anda mendapatkan gambaran soal apa itu NieR: Automata. Pada akhirnya, Anda tak akan sulit untuk jatuh cinta dengan kisah robot manis yang berdiri tegap di atas kehancuran dunia ini.


Image From Google

Image From Google


Image From Google


Image From Google

About https://bambanghariantosianturi.blogspot.com/

https://bambanghariantosianturi.blogspot.com/
Recommended Posts × +

0 komentar:

Post a Comment